Cara Mudah Nonton Video di YouTube Yang di Batasi Usia

Makechange.id- Pernahkah kalian mendapati peringatan batasan usia ketika ingin menonton sebuah video di YouTube? Itu sebenarnya kalian mengerti tidak dengan peringatan yang diberkan oleh pihak YouTube? Kalau tidak mengerti maka kalian bisa langsung simak penjelasan mengenai nya dibawah ini.

Adanya peringatan mengenai konten batasan usia biasanya video tersebut mengandung hal-hal yang sensitif dan tidak bisa ditonton oleh mereka yang usianya masih dibawah 18 tahun. Namun ada juga mereka yang sudah berusia lebih dari 18 tahu tidak bisa membuka nya karena pada akun yang terdaftar umur bisa saja di setting.

Sehingga kalian harus log out dari akun YouTube yang sebelumnya dikenai batasan usia dan ganti dengan akun baru untuk verifikasi lanjutan bahwa kamu memang sudah layak menonton konten tersebut. Konten seperti apa sih yang biasanya dikenakan batasan usia? Misalnya konten pembunuhan no sensor, dan video dewasa yang tak layak ditonton oleh anak-anak.

Lantas apakah ada cara untuk menonton video yang dikenai batasan usia? karena memang kamu sendiri yang salah mencantumkan usia pada saat login. Tenang, tidak perlu khawatir ini masalah yang sangat mudah tapi jarang sekali diketahui oleh mereka pengguna YouTube sejati. Kalau begitu bagi kalian yang sudah tidak sabar ingin mengetahui Cara Bagaimana Menonton Video YouTube yang Dibatasi Usia silahkan simak informasi lengkapnya dibawah ini.

Cara Membuka Video yang di Batasi Usia

Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk bisa membuka video batasan usia yang ada pada YouTube, caranya mudah banget tanpa harus mengunduh aplikasi tambahan lagi oleh karena itu bagi kalian yang penasaran maka bisa simak panduan di bawah ini.

1. Melalui Setting Mode Terbatas pada YouTube

Ini adalah cara yang paling mudah untuk bisa kalian ikuti karena semuanya bisa kalian ubah di menu pengaturan tersembunyi. Bagi kalian yang masih bingung bagaimana caranya silahkan bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini:

  1. Silahkan buka aplikasi YouTube kamu.
  2. Pilih simbol akun Google yang berada di pojok kanan atas layar.
  3. Kemudian klik menu setting/pengaturan.
  4. Lalu pilih pengaturan umum.
  5. Lanjut scroll ke bawah sampai kamu menemukan opsi untuk mengaktifkan dan menonaktifkan mode batasan usia di YouTube.
  6. Jika kalian ingin melihat seluruh konten tanpa adanya batasan usia maka silahkan bisa nonaktifkan saja mode batasan usia nya.
  7. Selesai.

2. Melalui Situs NSFW

Cara yang kedua bisa kalian lakukan dengan bantuan situs NSFW yang bisa kalian buka pada chrom, opera mini atau sejenisnya. Tapi bagi kalian yang belum tahu langkah lanjutannya silahkan bisa simak panduan di bawah ini:

  1. Pertama silahkan kunjungi situs YouTube.
  2. Kemudian buka video yang dikenai batasan usia tersebut.
  3. Masukan kata nsfw sebelum menuliskan YouTube seperti ini lebih tepatnya “nsfwyoutube.com”.
  4. Klik Enter untuk melanjutkan.
  5. Selesai.

Setelah kalian masuk kedalam situs tersebut maka kalian bisa menonton berbagai macam video yang ada di YouTube tanpa khawatir akan dibatasi usia karena disini kalian tidak perlu login lagi sebelum menggunakannya.

3. Meretas URL YouTube

Cara ketiga ini mengharuskan kalian mengubah URL YouTube pada video yang ingin kalian tonton. Memang bagi yang belum tahu ini terlihat sangat runyam tapi aslinya mudah kok. Kalau begitu silahkan ikuti langkah demi langkah yang kami bagikan dibawah ini.

  1. Pertama silahkan buka video yang ingin ditonton.
  2. Pilih kolom URL browser.
  3. Lihatlah URL “youtube.com/watch?”
  4. Silahkan blok kata “Watch” dan ganti menjadi “Embed”
  5. Klik Enter untuk membuka video.
  6. Dan silahkan putar video tersebut.
  7. Selesai.

Akhir Kata

Nah jadi seperti itu kira-kira Cara Menonton Video YouTube yang Dibatasi Usia. Mengapa di YouTube sekarang tidak bebas menonton berbagai macam konten yang ada? Karena YouTube  sekarang lebih banyak dilihat oleh anak-anak ketimbang orang dewasa jadi pihak YouTube harus lebih hati-hati lagi dalam memilih konten mana yang harus di loloskan dan mana yang tidak. Mungkin hanya sekian pembahasan pada kesempatan kali ini, terimakasih semoga bisa bermanfaat dan sampai jumpa di postingan kami selanjutnya.